Home » » Ifthor Tarbawi

Ifthor Tarbawi

Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh sahabat ceria Tarbawi.  Khaifa Khaluk?Semoga selalu dalam lindungan Allah SWT.ya:). Oh ya sahabat ceria Tarbawi, kini Jepret (Jurnal Perjalana Tarbawi)  hadir kembali loh, tentunya dengan menyuguhkan beragam laporan perjalanan Tarbawi dalam beberapa waktu lalu ini. Diawali dengan Ifthor ala Tarbawi yang diselenggarakan pada hari Kamis, 13 Juni 2013 bertempat di Jl. A. Yani 2 Komp.Cempaka Mas dan Adi Griya Karya Blok B 9 yang juga merupakan kediaman satu di antara anggota Tarbawi (alias saya sendiri, Indah Wulandari, hehe).Alhamdulillah sahabat ceria Tarbawi, hampir semua punggawa Tarbawi hadir dalam acara ini.

Awalnya, acara ifthor ini direncanakan dimulai pukul 16.00.WIB  ba’da ashar. Namun, karena banyak yang tersesat dan terlambat, acara ini pun ditunda tiga puluh menit. Walaupun begitu, sama sekali tidak mengurangi esensi acara ini, yaitu mempererat ukhuwah antar sesama anggota Tarbawi, para pengurus khususnya.Acara pun dimulai. Sementara di ruang tamu sibuk membicarakan rancangan – rancangan ke depan, kami yang di dapur justru sibuk memasak untuk jamuan buka nanti.  Namun, bukan berarti kami tidak menyimak sama sekali, he. Sesekali, kami silih berganti untuk ikut mendengarkan pembicaraan. Oh ya  sahabat ceria Tarbawi, kalau di RCTI kan ada master CHEF ya??, Nah, kalau  di tarbawi kita juga punya koki – koki handal dengan bakat tependam lo,.Mereka di antaranya adalah Alfin Nurfitri sang Master Minuman , Rafika sang Master Asam Pedas,Bina  Indri Hapsari sang Master Sambal, Gellis Firdha Auliana sang Master gorengan, dan Naini Utami Sang Master Pengolah.         
     
Tidak terasa, kini tiba saatnya untuk berbuka puasa.Seiring adzan berkumandang, kami pun membaca do’a bersama, dan berbuka.Alhamdulillah. Dengan segelas teh es manis dan bakwan, membuat suasana kebersamaan semakin begitu terasa. Setelah berbuka, kami melanjutkan dengan sholat maghrib. Sementara para ikhwan, melaksanakan shalatberjamaah  di masjid terdekat, yang akhwat melaksanakan salat berjamaah di rumah. Sedangkan akhwat yang berhalangan, sibuk menyiapkan hidangan makanan.Mulai dari nasi,sayuran, hingga lauk – pauk, semuanya sudah siap sedia. Usai melaksanakan sholat maghrib, para ikhwan terlebih dahulu dipersilakan untuk menikmati makanan yang telah disediakan. Alhamdulillah, para ikhwan menyantap makanan dengan lahap, walaupun ada yang bilang kalau sambalnya kurang, hehehe.

Setelah makan, para ikhwan maupun akhwat mulai berpulangan. Namun, masih ada beberapa  akahwatyang tinggal karena membantu mengemaskan piring – piring yang kotor. Waktu semakin malam, tapi karena beres-beres belum selesai, para akhwat tangguh ini belum pulang ke rumah.Hal ini tentu saja membuat Ketum dan Sekum (selaku penanggung jawab pengurus) menjadi gelisah, karena hari sudah semakin malam.

Dengan rasa penuh tanggug jawab, ketum dan sekum menunggu para akhwat yang masih di rumah ahlul bait.Tidak samai disitu saja sahabat ceria, ketum dan sekum ini juga memastikan para akhwat ini sampai di rumah dengan selamat.Sungguh luar biasa dan patut untuk di contoh.Semuanya pun selamat sampai tujuan.Kami benar-benar lelah dalam kesenangan.Semoga kita bisa kembali mengadakan acara serupa untuk meningkatkatkah ukhuwah kita bersama.Sekian jepret kali ini melaporkan.Salam ceria sahabat ceria Tarbawi. Jepret akan kembali hadir dengan laporan – laporan perjalanan lainnya,  yang tentunya akan menginspirasi kita semua.
***
Wassalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh
.
#TarbawiCeria
#JePreT

1 comments:

  1. Lucky Club: How to register and start a new casino site
    Lucky Club is the official site for the Lucky Club brand. This unique website will luckyclub.live take you to a fresh online gaming experience with its exciting new features

    BalasHapus

Kalender Hijriah

 
Copyright © 2013. LDSI At-tarbawi - All Rights Reserved
Published by LDSI At-tarbawi
Proudly powered by Blogger